Wartawan Tanah Datar Study Komperatif Ke Propinsi Riau

Laporan Study Komperatif  Ke Propinsi Riau



Riau, Integritasmedia. com -  Sekitar 52 orang wartawan Tanah Datar Luhak Nan Tuo melakukan Studi komperatif ke Propinsi Riau, yaitu ke Kabupaten Kampar serta Kita Pekanbaru. pindi dan Siak, Provinsi Riau. Study Komparatif  dilakukan dalam pandemi Covid - 19 tetap dilakukan Test Swab untuk memenuhi Protokol kesehatan( Prokes ).

Hal itu dilakukan ,tegas Kabag humas kantor bupati Tanah Datar Drs Yusrizal M.Si kepada media beberapa hari sebekum keberangkatan 

,dan ini berpedoman kepada surat edaran gubernur Sumatera Barat, bagi masyarakat yang keluar daerah sekembalinya harus melakukan test Swab.

Studi komparatif yang dilaksanakan selama empat hari dengan menggunakan Bus yang dimulai Minggu( 13/12) s.d Rabu (16/12) merupakan Reward bagi wartawan yang bertugas di Tanah Datar Luhak Nan Tuo. ” Dan syarat berangkat bagi wartawan yang sudah bertugas di Tanah Datar selama dua tahun penuh,” tutur Yusrizal.

Rombongan melakukan kunjungan  ke Dinas Kominfo Kabupaten Kampar Senen 14/12/20  serta ke  media Harian Haluan selasa 15/12/20 di Kota Pekanbaru.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Tanah Datar Abrar di sewaktu di Diskominfo Kampar mengatakan studi banding ini bertujuan selain menjalin hubungan silaturahim juga bertukar pikiran atau diskusi tentang bagaimana dinas terkait dalam bermitra dengan awak media dalam hal publikasi pembangunan daerah.

"Kunjungan ini selain menjalin silaturrahmi kita juga ingin bertukar pikiran dengan pemda Kampar dalam hal publikasi pemberitaan dengan rekan-rekan wartawan disini," katanya.

Ia juga mengajak  kawan-kawan dari Kabupaten Kampar juga berkunjung serta melihat beberapa objek wisata di Kabupaten Tanah Datar.

Tanah Datar yang merupakan pusat kebudayaan Minangkabau memiliki banyak objek wisata dan dan nilai-nilai sejarah dan budaya seperti di Istano Basa Pagaruyung dan negeri terindah dunia Pariangan.

"Kami harapkan nanti nya kawan-kawan disini juga berkunjung ke tempat kami dan melihat objek-objek wisata di Tanah Datar," katanya.

Kabid Sumberdaya dan Pelayanan Publik Kominfo Kabupaten Kampar Salmi Hadi, mengatakan ucapan terimakasih atas kunjungan rekan-rekan ke Kabupaten Kampar.

Ia mengatakan dalam hal publikasi terkait pembangunan daerah segala tugas kehumasan sudah dialihkan ke bagian Diskominfo sejak beberapa tahun lalu.

Diantaranya ada tiga pokok kerja yang diserahkan bagian humas ke Dinas Kominfo yakni kerjasama media, liputan daerah, dan pengolahan website.

Segala pemberitaan daerah akan diterbitkan oleh Kominfo baik di media sosial ataupun di website resmi Kominfo serta media yang bekerjasama juga diberikan rilis dan foto.

"Terserah media itu membuat rilisya seperti apa dan judulnya bagaimana dan dipersilahkan konfirmasi langsung. Kami disini juga tidak membatasi media tapi rilis yang kami bagikan itu sesuai dengan acara dan waktu acara, tepat waktu kami bagikan," katanya.


Agenda pada selasa (15/12) rombongan melakukan kunjungan ke kantor Redaksi Harian Haluan Riau.

Dihari kedua tersebut rombongan juga Plt. Bupati Tanah Datar H. Zuldafri Darma, SH yang juga hadir pada kegiatan tersebut. 

Rommbongan diterima langsung oleh pimpinan perusahaan Harian Haluan Riau Jefri didampingi langsung Pimpinan Redaksi cetak Doni Rahim serta Pimpinan Redaksi Online Eka Buana Putra

Abrar menyampaikan bahwa tujuan rombongan ke Redaksi Haluan selsin dilaturrahim juga tak Kalah pentingnya  terkait pengelolaan wadah wartawan termasuk penanganan kerjasama antara media cetak, elektronik dan media online.

Pemimpin redaksi Haluan Riau Doni Rahim menyambut baik kunjungan yang dilaksanakan oleh pemda Tanah Datar beserta awak media.

Dia juga mengapresiasi Pemda Tanah Datar yang selama ini telah memiliki hubungan kerjasama yang sangat baik dengan awak media setempat.

Dikesempatan itu, Doni juga menjelaskan bagaimana pengelolaan Media Haluan Riau selama ini, termasuk saat pandemi melanda.

Dilain pihak, Plt. Bupati Tanah Datar H. Zuldafri Darma mengatakan bahwa Media Haluan Riau merupakan salah satu perusahaan media terbesar di Provinsi Riau. Sehingga menurutnya pihak manajemen perusahaan telah memiliki banyak wartawan profesional yang siap bekerja sebagai kontrol sosial terutama terhadap kinerja pemerintah. 

"Tidak salah kalau Media Haluan Riau menjadi salah satu tujuan dalam pelaksanaan kegiatan studi komparatif yang dilaksanakan oleh Pemda Tanah Datar, karena dari sini kita akan banyak mendapatkan informasi yang kita butuhkan," jelasnya. ( Antoncino )



Post a Comment

Lebih baru Lebih lama