Pengerjaan Jembatan Sungai Nipah Kembali Dikebut

Saat ini pembangunan pergantian jembatan Sungai Nipah dilanjutkan kembali, setelah terkendala cuaca untuk beberapa waktu.


Pessel, integritasmedia.com - PENGERJAAN pembangunan pergantian jembatan jalan Nasional Sungai Nipah Kabupaten Pesisir Selatan Sumatera Barat (Sumbar) sudah mulai kembali dikerjakan, jika tidak ada aral melintang dalam waktu dekat akan segera rampung. Hal tersebut diungkapkan PPK 2.3 Satuan Kerja Pelaksana Jalan Nasional (Satker PJN)  Wilayah II Sumatera Barat M. Suaidi, ST. MT, Kamis (20/5/21).

Satker PJN Wilayah II Sumar, M. Suadi, ST. MT

Lebih lanjut Suaidi mengatakan, secara target pekerjaan beton sudah tercapai hanya saja timbunan oprit jembatan yang terhambat karena kondisi hujan terus dengan intensitas tinggi tapi secara progress fisik masih deviasinya plus.

"Meskipun begitu, agar target bisa dicapai kita akan terus berupaya untuk menggenjot pihak rekanan dalam pelaksanaan kegiatan dilapangan", urainya lagi.

Dan kepada pengguna jalan kami minta maaf yang mana seharusnya sebelum masuk H-10 lebaran sudah ready. Namun terganggu oleh cuaca, sehingga pekerjaan sedikit terhambat, dan saat ini baru bisa dimulai, terang Suaidi mengakhiri.(ha)

Post a Comment

أحدث أقدم