Hut Satpam ke- 38 Tingkatkan Profesionalisme

Pessel.Integritasmedia.com - Kapolres Pessel Akbp Fery Herlambang, S.ik MM diwakili oleh Kabag Ren Akbp Afrizal Rasul Pimpin gelar upacara peringatan HUT Satpam ke–38 dengan tema pemulian profesional satpam Indonesia guna mendukung Polri dalam pengamanan Pemilu 2019, di Lapangan apel Polres Pessel, Kamis (10/01).

Kegiatan dihadiri oleh Waka Polres Pessel Kompol Taufik Isra, Dandim 0311 Pessel diwakili oleh Pasiter, Bupati diwakili oleh Asisten I Gunawan, pejabat utama Polres Pessel dan tamu undangan, Pleton Polres, pleton Satpam, pleton Sat Pol PP, Pleton Dishub, Pleton Resintel dan Pleton Pramuka.
Dalam sambutan Kabag Ren Polres Pessel .

AKBP Afrizal Rasul menyampaikan amanat Kapolri Jendral Polisi Prof. H. Muhammad Tito Karnavian, Ph.D. bahwa kehadiran satpam sebagai mitra Polri dalam upaya pemeliharaan Kamtibmas di Wilayah Kabupaten Polres dituntut semakin profesional, Dalam implementasinya, personel satuan pengamanan harus mampu mendeteksi setiap potensi kerawanan, melakukan tindakan pertama dan pencegahan dengan tepat, serta melaporkannya kepada pihak kepolisian untuk segera dilakukan Langkah–langkah antisipasi.
Dengan demikian, eksistensi Satpam dapat semakin memberikan kontribusi nyata untuk mewujudkan keamanan di lingkungan tugasnya masing–masing.

Selain itu, untuk mewujudkan postur Satpam yang semakin unggul dan profesional, maka diperlukan sistem manajemen sumber daya manusia yang optimal, di antaranya proses perekrutan yang selektif, serta peningkatan kapasitas yang berkualitas, baik pada kualifikasi gada pratama, gada madya, maupun gada utama.
Upaya ini membutuhkan kerjasama sinergis dan simultan dari segenap pemangku kepentingan yang berkecimpung dalam bidang industrial security,” Ungkap AKBP Afrizal

Peringatan HUT Satpam ini diharapkan sebagai momentum untuk evaluasi kinerja sekaligus refleksi pemuliaan profesi Satpam.
Acara di akhiri dengan penyerahan hadiah lomba dalam rangka memperingati HUT Satpam ke 38 Tahun 2018,

Lomba menang performen Satpam Juara I  Afrizon (Satpam BRI Cabang Painan), Juara II Hari Nofrianto (Satpam Bank Nagari Unit Surantih), Juara III Erianto (Satpam Perum Pegadaian Painan) masing-masing mendapatkan Piala dan piagam dan uang tunai.

Lomba Menang PBB Satpan Juara I Edi Dwi Nugroho (Satpam BSM Painan), Juara II Pebra Nurpen (Satpam STAI MA Sago, Juara III Harfis (Satpam Perum PDAM Painan masing-masing mendapatkan Piala dan piagam dan uang tunai.

Lomba Pemenang Senam Tongkat Juara I Eri Susanto (Satpan SMAN 3 Painan), Juara II Syafardi (Satpam SMA N 1 Painan), Juara III Syafrial (Satpam PF Adira Painan masing-masing mendapatkan Piala dan piagam dan uang tunai.

Kegiatan diakhiri foto bersama oleh anggota Satpam binaan Polres Pessel di Lapangan.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama