Dalam Waktu Berdekatan, Dua Kebakaran Terjadi di Tanah Datar

"Untuk kebakaran di Salimpaung petugas yang berjibaku untuk memadamkan api langsung dipimpin Kasat Pol PP dan Damkar Tanah Datar Yusnen, S.Ag. M.Si, dengan menurunkan 2 unit armada Damkar, dan juga dibantu petugas Satpol PP".


Batusangkar, integritasmedia.com - HANYA berselang sekitar empat, dua kebakaran terjadi dalam wilayah Kabupaten Tanah Datar.

Kebakaran pertama terjadi pada Rabu (1/9/21) sekitar pukul 05.40 WIB, di Jorong Koto, Nagari Tanjung Barulak, Kecamatan Batipuh. 

Kebakaran tersebut menghanguskan satu unit rumah semi permanen beserta isinya milik Fauziah (70), Suku Guci dan pekerjaan Ibu Rumah Tangga.

Disampaikan Kasi Matkar Fauzi, rumah yang terbakar itu berukuran 9 x 11 m, dan api berasal dari tungku yang menyala, serta kerugian diperkirakan lebih kurang Rp.175 juta, beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Untuk memadamkan kebakaran tersebut Mobil Damkar yang diturunkan dalam peristiwa kebakaran ini sebanyak 3 unit, dari posko Batusangkar 1 unit, dan dari Damkar Padang Panjang 2 unit, dengan jumlah personil sebanyak 20 orang.

Sedangkan kebakaran kedua terjadi tadi pagi di Jorong Kandang Malabuang, Nagari Lawang Mandahiling, Kecamatan Salimpaung, Rabu (1/9/21) sekitar pukul 09.50 WIB..

Peristiwa kebakaran ini menghanguskan satu unit rumah kayu, milik Suheri (39), Suku Malayu, Pekerjaan Tani, dengan ukuran rumah 5 x 7 Meter, dan kerugian ditaksir lebih kurang Rp.75 juta, terang Kasi Matkar Fauzi.

Ditambahkan Fauzi, petugas yang berjibaku untuk memadamkan api langsung dipimpin Kasat Pol PP dan Damkar Tanah Datar Yusnen, S.Ag. M.Si, dengan menurunkan 2 unit armada Damkar, 1 unit dari Posko Salimpaung dan 1 unit Dari Posko Batusangkar, dan juga dibantu petugas Satpol PP.  

Dalam peristiwa kebakaran tersebut ikut terbakar 1 bh BPKB sepeda motor dan uang tunai sekitar Rp.7 juta, dengan asal api masih dalam penyelidikan pihak yang berwajib, karena masyarakat mengetahui kejadian kebakaran saat api sudah membesar, tambahnya.(zl/ha)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama