DISPARPORA Adakan Pelatihan Adat Salingka Nagori

Payakumbuh (Sumbar).Integritasmedia.com - Bertempat di aula Kerapatan Adat Nagari (KAN) Balai Batimah Kel. Tiakar, Kec. Payakumbuh Timur kegiatan pelatihan Adat Salingka Nagori (Carano Basa Balega) Tahun 2017 telah ditabuh. Dan Walikota Riza Falepi dalam hal ini diwakili Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Yoherman membuka sekaligus meresmikan kegiatan pelatihan ini pada Senin (3/4) pagi.

Dalam peresmian kegiatan pelatihan ini ikut serta mengundang Kadis Disparpora, Camat se-kota Payakumbuh, Ketua LKAAM, Ketua Bundo Kanduang kota Payakumbuh, Ketua KAN dan Bundo Kanduang Nagori se-kota Payakumbuh, serta para Niniak Mamak, Cadiak Pandai, Alim Ulama dan Tokoh Masyarakat. Kegiatan ini akan berlangsung selama 10 hari dari tanggal 3 – 13 April 2017.

Asisten I Yoherman dalam sambutannya menyampaikan bahwa generasi muda kita sekarang harus bisa hendaknya menjaga dan melestarikan adat dan budaya kita,
“untuk para generasi muda sekarang, kalian harus bisa melestarikan dan menjaga adat serta budaya kita agar tetap bertahan dan selalu terjaga”, ucap Yoherman disela sambutannya.
Selain itu Yoherman juga menambahkan, bahwa kota Payakumbuh sebagai salah satu daerah yg menjadi tujuan wisata serta kota persinggahan,

“sebagai salah satu daerah yg menjadi tujuan wisata serta kota persinggahan, Payakumbuh selalu mempertahankan Adat dan Budaya Daerah dalm kehidupan bermasyarakat”, imbuh Yoherman.

Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) selaku pelaksana kegiatan, menyampaikan bahwa kegiatan ini diikuti oleh 250 orang peserta, yakni dari generasi muda, warih dan niniak mamak mudo di kenagarian yg tersebar di 10 kenagariaan se-kota Payakumbuh.

Dalam hal ini Kadis Disparpora Elfriza Zaharman yg diwakili Kepala Bidang Kebudayaan Nirdawati mengatakan bahwa sumber dana kegiatan berasal dari APBD kota Payakumbuh TA. 2017 sebesar Rp. 158.637.600.- untuk 10 kenagarian yg mengikuti kegiatan ini.(A)

Post a Comment

أحدث أقدم