Kunjungan Peserta ICGE ke Thawalib


Padang Panajang-integritasmedia.com-PESERTA International Conference on Global Education (ICGE) yang berasal dari negara-negara se-Asia Tenggara disela-sela kegitan mereka, menyempatkan diri untuk mengunjungi Perguruan Thawalib Padang Panjang yang telah mereka kenal sebagai tempat dulu Buya Hamka menuntut ilmu.

Dalam kunjungan yang singkat itu, rombongan disambut langsung oleh Pimpinan Perguruan, Buya Yendri Junaidi, Lc., MA dan beberapa Kepala Madrasah serta majelis guru.

Pimpinan Perguruan Thawalib menjelaskan secara gamblang sejarah singkat Perguruan Thawalib yang diasas atau didirikan oleh ayahanda dari Buya Hamka yaitu Syekh Dr. H. Abdul Karim Amrullah.

Setelah paparan tersebut, beberapa pengunjung dari Malaysia menanyakan langsung kepada Buya
Yendri kemungkinan mereka mengirimkan anak mereka mondok di Perguruan Thawalib tahun depan. Diantara mereka juga ada yang menanyakan tentang program Student Exchange (Pertukaran Pelajar) dengan Thawalib, serta program mondok di Thawalib selama satu atau dua bulan.

Insya Allah, hubungan yang erat dengan negara jiran akan kembali kita perkokoh. (at)

Post a Comment

أحدث أقدم