Pelayanan Prima di Masa-masa Sulit

Tahun ini, Bank Nagari genap berusia 59 tahun. Bertepatan dengan hal tersebut, perekonomian dunia begitu tergoncang akibat pandemi Covid-19. Dan dalam masa-masa sulit ini, 'bank kebanggaan urang awak" itu terus berinovasi memberikan produk-produk terbarunya. Tentunya yang ramah dengan nasabah dan sesuai dengan protokol kesehatan Covid-19.


Padang, integritasmedia.com - DAMPAK dari pandemi Covid-19 memberikan efek yang cukup besar pada hampir semua sektor, tak terkecuali industri jasa keuangan. 

Setahun berlalu, dampak sosial dan ekonomi sangat dirasakan oleh seluruh masyarakat, begitupun dengan Bank Nagari yang juga merasakan imbasnya.

Namun begitu, Bank Nagari yang telah menjadi "bank kebanggaan urang awak" ini tidak mau berlarut-larut dalam keadaan tersebut.

Karena bagaimanapun pelayanan merupakan unsur utama di industri perbankan. Untuk itu, di masa pandemi Covid-19 ini Bank Nagari berupaya menjaga dan tetap memaksimalkan pelayanan tentunya dengan mematuhi protokol kesehatan.

Walaupun ada pembatasan sosial, dalam rangka penerapan protokol kesehatan yang harus dijalani untuk pencegahan dan penularan Covid-19. Tentunya kondisi ini cukup mempengaruhi pola interaksi antar orang, termasuk juga tata pelayanan di berbagai fasilitas layanan publik termasuk di Bank Nagari.

Melihat kondisi ini, Bank Nagari telah mempersiapkan semua fasilitas, instrumen dan produk-produk jasa perbankannya dalam mendukung pelayanan di masa pandemi ini.

Karenanya setiap pelayanan telah disesuaikan dengan standar protokol kesehatan. Bahkan sistem antrian, peralatan untuk cuci tangan dan cek suhu tubuh serta protokol lainnya yang berkaitan dengan pencegahan penyebaran virus corona telah dipersiapkan secara lengkap di seluruh kantor layanan Bank Nagari.

Bahkan dalam mendorong upaya pemerintah yang menggalakkan sistem transaksi dan pembayaran non tunai, Bank Nagari juga telah mempersiapkan berbagai instrumen dan aplikasinya.

Bahkan bertepatan dengan HUT ke-59 tahun ini Bank Nagari juga telah meluncurkan produk terbarunya. Yakni, Sikoci Umrah, Sikoci Qurban, Tahari Junior dan  APN (Asean Payment Network). Layanan  APN. Apalagi, kartu debit Bank Nagari kini sudah dapat diakses di Malaysia, Thailand, dan Korea Selatan ataupun sebaliknya.

HUT ke 59 tahun ini, akan menjadi momen istimewa bagi segenap manajemen Bank Nagari, karena dalam perjalanannya telah mampu melalui berbagai tantangan, sehingga tetap bertumbuh dengan baik sampai saat ini, akhir Muhammad Irsyad, Direktur Utama Bank Nagari.(ha)

Post a Comment

أحدث أقدم