Warga Jorong Labuhan Keluhkan Perbaikan Kondisi Jembatan Yang Tak Kunjung Di Perbaiki

 Agam- Sumbar Warga  Jorong Labuhan, Nagari Tiku V Jorong, Kecamatan Tanjung Mutiara, Kabupaten Agam, Provinsi Sumatera Barat, keluhkan kondisi jembatan yang sampai saat ini tak kunjung di kerjakan.

Pembangunan Jembatan Labuhan yang sampai saat kini belum juga terealisasi dengan baik sehingga membuat warga geram dengan kegiatan pembangunan jembatan yang tak kunjung terealisasi.

Kegiatan pembangunan jembatan jorong labuhan ini yang seharusnya proses pengerjaan nya terhitung dianggaran BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) tahun 2022 ini, sampai saat ini masih sebatas hayalan belaka, pasalnya ketika di kunjungi oleh beberapa awak media pengerjaan pembangunan jembatan tersebut tak kunjung di kerjakan.

Sementara pembangunan pembuatan jalan alternatif untuk akses warga  labuhan sendiri dilaksanakan secara swadaya masyarakat, hal ini lah yang di keluhkan oleh warga labuhan, padahal jelas jalan labuhan menuju subang-subang  dan juga menuju kenagarian katiagan adalah salah satu akses penghubung warga antar dua kabupaten diantaranya kabupaten Agam dan kabupaten Pasaman Barat.

Ketika di konfirmasi mantan ketua pemuda dan juga tokoh masyarakat Labuhan Erdiman, kamis (6/10/22) di lokasi pembuatan jembatan beliau menyampaikan, lamban nya penanganan pembangunan jembatan yang di kerjakan oleh pemerintah daerah melalui dinas BPBD kabupaten Agam, padahal akses jalan ini adalah salah satu urat nadi penghubung antar masyarakat di dua kabupaten, tepatnya Nagari katiagan dan jorong labuhan nagari Tiku V Jorong, kami berharap ini menjadi PR besar bagi pemerintah daerah kabupaten Agam dalam proses percepatan pembangunan jembatan ini, imbuhnya.

Selain itu, Salah seorang tokoh masyarakat, Bery, di lokasi proyek beliau menyampaikan, kami berharap agar kondisi jembatan ini segera di selesaikan secepatnya, dan  mengingat kemaren jorong labuhan ini terisolasi sehingga masyarakat tidak bisa keluar karena akses jalan dan jembatan tak kunjung di perbaiki, saat ini kami bersama warga  membuat akses jalan alternatif denga  cara swadaya, tutupnya. (Mei Ridwan)

Post a Comment

أحدث أقدم