Sekda Kab Solok Pimpin Sertijab Camat Junjung Sirih dan Peoantikan Ketua TP-PKK Kecamatan Stempat

Arosuka, integritasmedia.com -SEKRETARIS Daerah Kabupaten Solok, Medison pimpin serah terima jabatan (sertijab) Camat serta pelantikan ketua TP-PKK Kecamatan Junjung Sirih, di Kantor Camat Junjung Sirih, Selasa (7/3/23).


Adapun camat yang disertijabkan, dari pejabat lama, Si Is, SP kepada pejabat Baru, Neni Amelia dan pelantikan Ketua TP- PKK, Ny. Gustiminda Nofemra sekaligus sertijab Ketua TP-PKK Junjung Sirih dari Ny. Yuliarni, ke Gustiminda Nofemra.


Sekda Medison dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada Camat yang baru, dan diharapkan agar cepat berbaur dan bisa menjalankan program dari Bupati Solok.


”Bupati menginginkan bahwa apa yang dibutuhkan oleh masyarakat benar-benar diserap, saya berharap melalui Camat dapat mendengarkan aspirasi masyarakat dari bawah,” ujar Medison.


Teruslah menggali potensi yang ada di Kecamatan Junjung Sirih ini serta berdayakan masyarakat, bangun kampung apa yang bisa dilakukan dan laksanakan dengan baik.


Dijelaska Medison, Kecamatan Junjung Sirih memiliki potensi alam yang bagus. Kepada camat supaya dapat memberdayakan potensi yang ada, serta mengajak masyarakat untuk bersama-sama membangun Nagari.


Sementara itu, mantan Camat Junjung Sirih, Siis mengatakan, dirinya selama menjabat lebih kurang 6 bulan mengucapkan permohonan maaf jika ada kesalahan baik disengaja maupun tidak disengaja kepada teman-teman semua di Kecamatan Junjung Sirih ini.


Kemudian ucapan terima kasih kepada semua elemen masyarakat dan rekan kantor camat yang telah memberikan masukan serta saran saat menjabat sebagai Camat di Kecamaran Junjung Sirih.


"Kepada Camat yang baru diharapkan dapat melanjutkan program dan kegiatan sesuai dengan Visi Misi Bupati Solok di Junjung Sirih serta terus menggali potensi yang ada di Kecamatan Junjung Sirih," katanya.


Camat Junjung Sirih, Neni Amelia berharap kepada Forkopimcam, Wali Nagari serta BPN dapat memberikan dukungan dan bekerja sama dalam membangun Kecamatan Junjung Sirih ini serta bersama kita mensukseskan Visi Misi Bupati Solok dalam mambangkik batang tarandam.”Semoga dapat menjalin silahturahmi dengan baik selama bertugas di Kecamatan Junjung Sirih ini,” ujarnya.


Ketua TP-PKK Kabupaten Solok diwakili Tezi Medison mengaharapkan camat dan ketua TP PKK Junjung Sirih yang baru agar dapat mengemban amanah ini dengan sebaik-baiknya. Manfaatkanlah kesempatan ini untuk meningkatkan pembinaan dan melaksanakan kegiatan-kegiatan yang menyentuh kepentingan masyarakat sehingga keberadaan PKK betul-betul dapat dirasakan di tengah-tengah masyarakat.


”Semoga timbul inovasi-inovasi baru terhadap pelaksanaan 10 Program Pokok PKK di Kecamatan Junjung Sirih, sehingga nantinya kecamatan Junjung Sirih bisa berprestasi di tingkat Kabupaten maupun provinsi,” ujarnya.(TM/r)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama