Ahmad Fadly: Uda Uni Duta Wisata Harus Jadi Motor Kebangkitan Pariwisata Tanah Datar

Batusangkar,IntegritasMedia.com – Malam Gala Dinner 12 pasang finalis Uda Uni Duta Wisata Tanah Datar 2025 di Gedung Indo Jolito, Jumat (8/8/2025), menjadi ajang penuh semangat dan optimisme bagi masa depan pariwisata Luhak Nan Tuo.

Ajang yang digelar Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Tanah Datar ini menampilkan para finalis terbaik dari berbagai nagari.

Wakil Bupati Tanah Datar, Ahmad Fadly, menegaskan para finalis harus menjadi motor penggerak kebangkitan sektor wisata daerah.

“Potensi pariwisata kita luar biasa. Generasi muda seperti Uda Uni inilah yang akan membuatnya berkembang dan dikenal luas,” ujar Ahmad Fadly.

Ia menekankan, pariwisata merupakan salah satu pilar utama peningkatan ekonomi Tanah Datar.

Karena itu, peran duta wisata tidak boleh berhenti sebagai ikon semata, melainkan terjun langsung memberi kontribusi nyata.

“Jadilah pelopor, penginspirasi, dan kekuatan penggerak yang mampu mengajak masyarakat memajukan destinasi wisata Tanah Datar,” tegasnya.

Di kesempatan yang sama, Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Tanah Datar, Ny. Dwinanda Ahmad Fadly, mengingatkan para finalis untuk menjaga niat tulus sesuai tujuan awal mengikuti ajang ini.

“Menang atau kalah bukan ukuran utama, setiap peserta sudah menjadi duta wisata nagarinya masing-masing, dengan tanggung jawab mengenalkan potensi daerah,” ungkapnya.

Ia juga mendorong para finalis memanfaatkan media sosial sebagai sarana promosi wisata.

“Mari kita buat destinasi wisata Tanah Datar viral di mana-mana. Gunakan kreativitas, kekompakan, dan semangat kolaborasi,” ajaknya.

Khusus bagi finalis perempuan, Dwinanda menegaskan pentingnya berpegang pada nilai budaya Minangkabau, termasuk mengamalkan Sumbang 12 dalam kehidupan sehari-hari.

“Kita perempuan Minang bukan hanya harus tahu, tetapi juga menghidupkan nilai-nilai Sumbang 12 itu,

” pesannya, menutup malam yang penuh kebanggaan bagi para finalis Uda Uni Duta Wisata Tanah Datar.

Pewarta : Bonar Surya



Post a Comment

Lebih baru Lebih lama