Pemerintah Nagari Salareh Aia Kecamatan Palembayan salurkan donasi

 


Palembayan, integritasmedia.com--Bencana Alam Sumbar beberapa waktu lalu buat guncang hati seluruh masyarakat Indonesia,



Ratusan dan bahkan Ribuan paket bantuan kemanusiaan terus berdatangan, mulai dari sembako hingga bantuan berupa Do'a terbaik dari seluruh masyarakat Sumbar maupun luar Sumbar.


Hal ini tidak terkecuali Pemerintah Nagari Salareh Aia Kecamatan Palembayan Kabupaten Agam Sumatera Barat.


Dalam pantauan media ini tampak di  bawah komando Wali Nagari Salareh Aia Rijal Islami saluran bantuan ke daerah terdampak bencana alam tersebut,


Wilayah korban bencana alam tersebut kabupaten Agam, kodya Padang Panjang dan Kabupaten Tanah Datar.


Wali Nagari Salareh Aia beserta stakeholder Pemerintahan Nagari setempat buktikan rasa sosial mereka.


Bantuan di antarkan dengan penuh suka dan duka yang di iringi dengan do'a terbaik dari warga Salareh Aia untuk korban bencana Sumbar tersebut.


"kami sebagai makhluk sosial merasa terpanggil jiwa ini untuk berbagi kesedihan dengan saudara-saudara kita yg kena secara langsung dan juga yang terdampak bencana alam tersebut", Ungkap Rijal Islami kepada media ini.


Kemudian lebih lanjut Rijal Islami yang juga di dampingi tokoh masyarakat Nagari Salareh Aia yang akan berangkat antarkan bantuan tersebut.


"jangan di nilai besaran bantuan ini, 

karena kami membatu hanya karena Allah dan rasa kemanusiaan yang mendalam," imbuhnya.


Baliau berharap kepada keluarga dan saudara-saudara yang terkena bencana ini, agar tetap sabar dan tabah dalam menghadapi ujian dari Allah SWT, tutur Rijal Islami lagi.


Bantuan tersebut di salurkan oleh pemerintah Nagari Salareh Aia Kecamatan Palembayan Kabupaten Agam, 

Mereka bertolak dari kantor Wali Nagari setempat menuju Bukit Batabauh kabupaten Agam.


"Alhamdulillah bantuan tersebut di salurkan langsung kepada korban bencana alam pada Sabtu (25/5), moga bermanfaat bagi saudara-saudara kita", kata Rijal Islami lagi sekaligus menutup pembicaraannya. (Jet)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama